BI Papua Barat dan TPID Gelar Pasar Murah Kendalikan Inflasi Selama Ramadhan dan Idul Fitri

0
Pj Sekda Papua Barat Yacob Fonataba berbelanja di Pasar Murah Bank Indonesia dengan melakukan pembayaran melalui Qris, Rabu (20/3/2024) (Foto: Elyas/klikpapua)

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Dalam rangka pengendalian inflasi daerah selama Ramadhan dan Idul Fitri 1440 Hijriah Kantor Perwakilan Bank Indonesia Papua Barat bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), Bulog dan Dinas Ketahanan Pangan Papua Barat menyelenggarakan Pasar Murah, Rabu (20/3/2024).

Pasar murah ini dihelat di depan kantor perwakilan BI Papua Barat, melalui kick off Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri (Serambi) Tahun 2024 dan Kegiatan Kurasi, Pelatihan, dan Peningkatan Kapasitas UMKM Berdikari (Kasuari) Tahun 2024.

Kepala Kantor Perwakilan BI Papua Barat Setian mengatakan, pasar murah sebagai upaya antisipasi potensi gejolak inflasi kelompok pangan yang disebabkan oleh peningkatan permintaan masyarakat selama Bulan Ramadhan dan menjelang Idul Fitri. 

“Pasar murah ini telah direncanakan untuk digelar sampai dengan menjelang idul fitri, dengan harapan dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan selama ramadhan dan idul fitri,” ucapnya.

Komoditas yang dipasarkan antara lain beras, gula, minyak goreng, cabai merah, bawang merah, bawang putih, telur ayam dan lainnya.

Bank Indonesia juga melakukan Kick Off Kurasi, Pelatihan, dan Peningkatan Kapasitas UMKM Berdikari (Kasuari) 2024. Kasuari merupakan upaya yang dilakukan oleh BI dalam meningkatkan skala usaha, dan perluasan akses pasar bagi UMKM.

Dalam kegiatan Serambi 2024 ini terdapat 3 kegiatan utama yang akan dilakukan oleh Bank Indonesia bekerjasama dengan seluruh perbankan, yaitu Kegiatan Penukaran Uang dengan membuka layanan penukaran di 10 titik jaringan kantor bank yang tersebar di seluruh wilayah Papua Barat.

Layanan Kas Keliling reguler di fasilitas publik seperti di pusat keramaian, serta Layanan Kas Peduli Mudik di Pelabuhan Manokwari dan Bandara Rendani dengan jadwal yang akan kami sampaikan melalui kanal media sosial Bank Indonesia.

Serta, melakukan Edukasi Cinta Bangga Paham Rupiah khususnya mengenai cara pengelolaan uang, hal ini seiring dengan permintaan uang yang semakin meningkat selama Ramadhan sehingga kami menghimbau masyarakat untuk “Bijak Gunakan Rupiah di Bulan Penuh Berkah”. Hal ini selaras dengan program pemerintah untuk menekan kenaikan harga barang/inflasi

Pj. Sekretaris Daerah Papua Barat, Yacob Fonataba memberikan apresiasi atas diresmikannya kegiatan Serambi 2024 di wilayah Papua Barat dan berharap Bank Indonesia dan Perbankan mampu memenuhi kebutuhan uang untuk mendukung aktivitas ekonomi masyarakat serta memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam menukarkan uang untuk kebutuhan Idul Fitri 2024.

Pj Sekda Papua Barat juga mengapresiasi atas dilakukannya kegiatan pasar murah untuk meringankan masyarakat serta dalam rangka upaya pengendalian inflasi dan peran serta Bank Indonesia dalam memajukan UMKM Papua Barat melalui kegiatan Kasuari. (dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.