Bawaslu Manokwari Tekankan Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024

0
Bawaslu Manokwari menggelar sosialisasi netralitas ASN pada Pilkada 2024 dan deklarasi kampanye damai. (Foto: Gemelin/klikpapua)

MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Dalam upaya menjaga pelaksanaan Pilkada 2024 yang demokratis dan damai, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Manokwari menggelar sosialisasi terkait netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan deklarasi kampanye damai pada Kamis (3/10/2024) disalah satu hotel Manokwari.

Sosialisasi ini menghadirkan narasumber dari berbagai pihak, di antaranya Ketua Bawaslu Provinsi Papua Barat, BKN Regional XIV Manokwari, dan Inspektorat Kabupaten Manokwari.

Para narasumber memberikan pemahaman mendalam mengenai pentingnya netralitas ASN dan tata cara kampanye yang sesuai aturan.

Ketua Bawaslu Manokwari, Samsudin Renuat, menegaskan pentingnya sosialisasi ini dalam rangka mencegah terjadinya pelanggaran pemilu, khususnya terkait netralitas ASN.

Menurutnya, pengawasan yang ketat sejak awal tahapan pemilihan sangat krusial untuk mewujudkan Pilkada yang bersih dan demokratis.

“Pada Pilkada ada kemungkinannya keterlibatannya dari aparatur sipil negara dalam tahapan Pilkada terutama dalam kampanye. Menuju Pilkada sangat tinggi kemungkinan adanya keterlibatan ASN untuk berpartisipasi dapat diindikasi karena ada kepentingan yang terjadi,” ujarnya.

Dalam pencegahan, ASN harus netral, tidak boleh berpihak karena kepentingannya, ASN juga bebas dari intervensi pihak manapun.

“ASN tidak memberikan dukungan oleh para Paslon, bahkan tidak ikut berkampanye, tidak boleh menjadi peserta kampanya, ASN wajib menjaga netralitas,” ucapnya.

Dalam proses penanganan pelanggaran dimulai dari laporan yang ada, sehingga dilakukan klarifikasi langsung pada yang terlapor.

“Kami melaksanakan penelusuran kepada ASN yang melakukan dukungan untuk Paslon jika ada laporan yang masuk ke kami,” kata Renuat.

Samsudin berharap melalui sosialisasi tersebut dapat memberikan pemahaman kepada ASN dan melakukan pencegahan agar tidak terjadi pelanggaran. (mel)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.