MANOKWARI,KLIKPAPUA.com— Mengawali tahun masehi 2022 Pengkab Persinas Asad Manokwari gelar latihan bersama dalam rangka persiapan Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) dan persiapan menghadapi Open Turnamen Bimbel Bintang Pelajar Competition 2022.
Latihan bersama dilaksanakan di Distrik Prafi,Ahad (2/ 1/2022/, diikuti oleh atlit usia SMP dan SMA se-Manokwari Raya di bawah asuhan pelatih Siswandi dan Zukarnain, SP
Menurut Abdul Gofur, Sekretaris Pengkab Persinas Asad Manokwari, kegiatan UKT ini secara aturan harusnya dilaksanakan per enam bulan sekali, namun karena pandemi Covid-19 yang melanda maka UKT kali ini bergeser dari yang direncanakan.
Senada dengan itu Arifin Pakaya Ketua Pengkab Persinas Asad Manokwari membenarkan dan berharap peserta UKT yang berlatih bersama hari ini dan berjumlah 50 atlit dapat bersabar dan tetap semangat dalam latihan-latihan, sehingga dapat meningkatkan ilmu kanuragan dan dapat lulus dalam mengikuti UKT.
Dalam arahan penutup kegiatan latihan bersama, Abdul Azis, S.Pd Pembina Pengab Persinas Asad Manokwari berharap adik-adik supaya berlatih secara serius, disiplin dan sabar untuk bisa mengikuti turnamen walau tidak mendapat mendapatkan juara, karena tujuan Persinas berlatih dan ikut pertandingan adalah untuk memperbanyak teman dan sahabat.(red)