MANOKWARI,KLIKPAPUA.com–Sebanyak 20 satker Polda Papua Barat dan Polres jajaran peroleh nilai indikator kinerja pelaksanaan anggaran (IKPA) penilaian dari Kementrian Keuangan Republik Indonesia untuk T.A. 2022 dengan nilai sangat baik.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga,S.H.,M.A kepada perwakilan saat upacara hari Bhayangkara ke-77.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kabid Keu Polda Papua Barat Kombes Pol. Ferdinand Suwarji SE, M.Ak, CFrA. “Sebanyak 20 Satker yang terdiri dari 8 Polres jajaran dan 12 Satker Polda Papua Barat peroleh penghargaan nilai indikator kinerja pelaksanaan anggaran (IKPA) penilaian dari Kementrian Keuangan Republik Indonesia untuk T.A. 2022 dengan nilai sangat baik,” ucap Kabid Keu.
“Ini merupakan prestasi yang membanggakan bagi kita, semoga dapat menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus melakukan yang terbaik dalam bidang pengelolaan anggaran,” tambahnya.
Adapun satker yang memeproleh penghargaan antara lain :
1. Bidkeu Polda Papua Barat nilai 98,44
2. Polres Maybrat nilai 98,30
3. Polres Pegaf nilai 98,18
4. Polres Tambraw nilai 97,79
5. Bidpropam Polda Papua Barat nilai 97,77
6. Bid TIK Polda Papua Barat nilai 97,75
7. Dit Intelkam Polda Papua Barat nilai 97,74
8. Biro SDM Polda Papua Barat niali 97,74
9. Polres Manokwari nilai 97,72
10. Polres Sorong Kota nilai 97,65
11. Ditbinmas Polda Papua Barat nilai 97,40
12. Bidhumas Polda Papua Barat 97,39
13. Biro Ops Polda Papua Barat nilai 97,26
14. Itwasda Polda Papua Barat nilai 96,53
15. Polres Fakfak nilai 96,35
16. Polres Kaimana nilai 96,28
17. Biro Rena Polda Papua Barat nilai 96,19
18. Ditpolairud Polda Papua Barat nilai 95,91
19. Polres Teluk Bintuni nilai 95,68
20. Spripim Polda Papua Barat nilai 95,43. (rls)