BPN Kaimana Bantu Kelompok Warga Melalui Pemberdayaan Masyarakat 

0
Kepala Kantor BPN Kabupaten Kaimana, Mudazzir. (Laurens/klikpapua)
KAIMANA,KLIKPAPUA.com–Kantor Agraria dan Tata Usaha Ruang/Badan Pertahanan Nasional (BPN) Kabupaten Kaimana, membantu kelompok warga Kaimana melalui program Pemberdayaan  Masyarakat.
Hal ini diungkapkan Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Kaimana, Mudazzir di ruang kerjanya, Selasa (6/5/2024).
“Pemberdayaan masyarakat telah dilakukan sejak lama, Namun di Kaimana baru kami laksanakan beberapa waktu yang lalu, dengan menggandeng Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kaimana, kami telah melaksanakan pelatihan bagi kelompok masyarakat di wilayah perumahan Negara, “sambungnya.
Selain itu, kata dia, pihaknya juga melakukan pendampingan serta peninjauan mulai dari pengolahan lahan, pembibitan, pemupukkan, penanaman sayur-mayur hingga panen, dan hasilnya kami beli, sebagai bentuk dukungan kepada mereka.
Dikatakan, program ini merupakan program prioritas BPN mulai dari tingkat pusat hingga Kabupaten Kota dengan maksud untuk menjamin keberlangsungan hidup serta pemberdayaan ekonomi masyarakat secara menyeluruh.
Dirinya menambahkan, dengan adanya program pemberdayaan masyarakat, dapat mewujudkan kemampuan dan kemandirian masyarakat dari kesenjangan dan ketidakberdayaan sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat. (Lau)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.