KAIMANA,KLIKPAPUA.com- Jelang pelantikan yang dijadwalkan 26 April 2021, Calon Bupati Kaimana terpilih Freddy Thie, menyempatkan diri melihat dari dekat kondisi ruang kerja di Kantor Bupati Kaimana, serta rumah jabatan (Rujab).
Cabup Freddy Thie melakukan ini sebagai langkah persiapan agar hal-hal kecil seperti kerusakan bangunan segera dibenahi sehingga ketika resmi dilantik sebagai Bupati defenitif langsung mengerjakan hal-hal yang lebih besar yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat banyak.
Kunjungan perdana calon orang nomor satu di jajaran Pemerintahan Kabupaten Kaimana ini didampingi Kabag Umum Setda Kaimana Eko Cahyono dan Kabag Humas Tomako Samaran. Cabup Freddy dalam keterangannya mengatakan, kunjungannya tidak dalam rangka mengintervensi tugas pemerintahan saat ini.
Namun sebagai calon bupati yang dua pekan lagi akan dilantik sebagai Bupati defenitif, dirinya memiliki keterpanggilan untuk melihat kondisi riil bangunan, yang apabila terdapat kerusakan bisa segera dibenahi sehingga tidak mengganggu pekerjaan lain yang lebih besar nantinya.
“Tetapi memang ini bukan alasan bagi kami untuk menunda bekerja. Kami akan langsung bekerja setelah dilantik. Makanya hal-hal kecil yang berkaitan bangunan kantor atau tempat tinggal harus dibenahi terlebih dahulu sehingga tidak mengganggu pekerjaan lainnya nanti. Kan tidak elok kalau nanti ada yang bertamu ke rumah negara atau kantor melihat bangunan rusak,” ujarnya, Minggu (11/4/2021).
Kunjungan Cabup terpilih ke kantor Bupati maupun rumah negara mendapat tanggapan positif dari tokoh masyarakatKaimana, Imanuel Rahail. Ia mengatakan, langkah yang diambil Bupati terpilih sudah tepat dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi pekerjaan besar sebagai Bupati Kaimana nanti.
“Ini semua berkaitan dengan grand desain waktu dan tidak ada yang salah yang beliau lakukan. Ini langkah-langkah persiapan supaya pada saat beliau masuk, tidak lagi membenahi hal-hal yang seperti itu. Jadi beliau sudah menyiapkan fundasi sehingga teknisnya pada hari H sudah langsung kerja. Salah satu fundasi ya rumah negara dan kantor,” ujar Imanuel.(iw)