Hari Keempat, Pencarian Dua Nelayan Kaimana Diperkuat Kapal SAR RB 127

0
Operasi Pencarian Dua nelayan di Kaimana. (klikpapua)

KAIMANA,KLIKPAPUA.com– Memasuki hari keempat operasi pencarian, upaya menemukan dua nelayan yang dilaporkan hilang di perairan Kaimana sejak Kamis (17/4/2025) terus diperkuat.

Tim SAR gabungan Kaimana kini mendapatkan tambahan dukungan berupa kapal SAR RB 127 dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika.

Komandan Pos SAR Kaimana, Silas Wopari, mengatakan pengerahan kapal SAR ini diharapkan dapat memperluas area pencarian dan meningkatkan efektivitas operasi.

“Pada hari keempat ini, kapal SAR RB 127 dari Timika dikerahkan untuk membantu pencarian dua nelayan yang hilang di Kaimana,” ujar Silas, Senin (28/4/2025).

Menurutnya, operasi pencarian dilakukan oleh tim SAR gabungan yang terdiri atas personel Basarnas Timika, Pos SAR Kaimana, serta dibantu keluarga korban.

“Tim SAR gabungan akan memperluas area pencarian. Selain itu, keluarga korban juga terlibat aktif dengan menggunakan empat unit longboat, dua menuju Kampung Adijaya dan dua lainnya ke arah Kampung Namatota,” tambahnya.

Silas menjelaskan, operasi pencarian akan berlangsung selama tujuh hari sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) Basarnas.

“Operasi akan dilaksanakan selama tujuh hari ke depan, dan jika diperlukan dapat diperpanjang berdasarkan evaluasi di lapangan,” katanya.

Hingga berita ini diturunkan, upaya pencarian masih terus dilakukan oleh tim SAR gabungan bersama keluarga korban di sejumlah titik yang diperkirakan menjadi lokasi hilangnya kedua nelayan tersebut. (lau)


Komentar Anda

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.