Pendaftar Anggota Polri di Kaimana Capai 221 Peserta

0
Polres Kaimana membuka pendaftaran anggota Polri 2025. (foto: Laurens/klikpapua)

KAIMANA,KLIKPAPUA.com– Proses rekrutmen anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri) di Kabupaten Kaimana menunjukkan antusiasme yang cukup tinggi.

Kapolres Kaimana, AKBP Gadug Kurniawan melalui Bamin Subbag Dalpres Bag SDM, Bripka I Nyoman Widiana, mengatakan pelaksanaan rekruitmen penerimaan anggota Polri telah dibuka secara serentak sejak tanggal 5 Februari sampai 6 Maret 2025.

“hingga saat ini, sebanyak 221 peserta telah mendaftar dalam seleksi penerimaan anggota Polri tahun 2025 untuk jenjang Akademi Kepolisian (Akpol), Bintara, dan Tamtama,” katanya, Rabu (26/2/2025).

Menurutnya, antusiasme generasi muda untuk mengabdi sebagai anggota Polri tahun ini cukup tinggi dibanding tahun sebelumnya.

“Tahapan seleksi tahun ini agak berbeda dibandingkan tahun sebelumnya. Berkas peserta dinyatakan lengkap terlebih dahulu, baru diverifikasi dan diberikan nomor ujian,” ujarnya.

Dikatakan, oroses pendaftaran dilakukan melalui aplikasi penerimaan dengan pengecekan persyaratan seperti tinggi badan, usia, ijazah, domisili, nilai, serta dokumen pendukung lainnya.

Rincian peserta yang siap mengikuti seleksi pun telah diketahui, yakni sebanyak 8 calon Akpol, 203 calon Bintara, dan 10 calon Tamtama.

Panitia Bantuan Penerimaan (Pabanrim) di tingkat Polres bertugas melakukan pengecekan administrasi awal. Selanjutnya, seluruh tahapan teknis akan dilaksanakan di Polda Papua Barat.

Bripka I Nyoman berharap, dengan antusiasme yang tinggi ini, peluang bagi generasi muda untuk bergabung sebagai anggota Polri dapat meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. (lau)




Komentar Anda

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.