Kapolres Mansel Pimpin Apel Gabungan Pengecekan Kesiapan Terakhir Kesiapan Pemilu 14 Februari 2024 

0
RANSIKI,KLIKPAPUA.com–Kapolres Mansel AKBP Eliantoro Jalmaf, S.I.K pimpin apel gabungan pengecekan terakhir kesiapan pengamanan pemilu 14 Februari 2024.  Pelaksanaan apel gabungan tersebut berlangsung di halaman Mapolres Manokwari Selatan, Sabtu (10/2/2024).

Kapolres AKBP. Eliantoro Jalmaf, S.I.K saat memimpin apel gabungan tersebut mengatakan, pelaksanaan apel ini merupakan pengecekan terakhir dalam kesiapan pengamanan pemilu tanggal 14 Februari.
“Personil yang terlibat diharapkan wajib hadir mengikuti apel gabungan ini, guna mengetahui kesiapan dari semua personil yang terlibat,” katanya.
Besok, 11 Februari akan dilaksanakan pergeseran logistik pemilu untuk wilayah dapil dua (2), yakni Distrik Dataran Isim.  “Sehingga, diharapkan kepada semua anggota yang melaksanakan pengamanan untuk mengetahui kapan waktu pergeseran logistik,” pesan Kapolres.
Sementara untuk pergeseran logistik di 5 distrik lainnya, akan dilaksanakan pada Senin, 12 Februari 2024. “Untuk itu, wajib dilaksanakan dengan Body sistem. Serta wajib personil yang melaksanakan tugas di lapangan,. menjalin komunikasi dengan tokoh-tokoh masyarakat dan perangkat penyelenggara pemilu yang ada di Tempat Pemungutan Suara (TPS), yang diamankan agar pelaksanaan pemilu berjalan dengan baik, aman dan lancer,” kata Kapolres.
Kapolres juga mengajak intens berkomunikasi dengan TNI baik di tingkat Koramil dan Kodim, agar sampai dengan selesai pelaksanaan pemilu dapat berjalan sesuai apa yang telah diprogramkan oleh pemerintah. “Karena pemilu merupakan momentum penting dalam menyiapkan dan memilih pemimpin bangsa,” tuturnya.
Kapolres tak lupa mengingatkan personil yang terlibat untuk bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas di lapangan dengan tetap menjaga netralitas.  “Ini merupakan suatu kebanggaan untuk melakukan pengamanan dalam momentum penting ini,” tegasnya.
Sementara Dandim 1808 Mansel, Letkol Arm. Adin Suroyo, S.Sos mengajak personil untuk menjalankan tugas dengan baik dan  jaga netralitas secara pribadi, sehingga nantinya tidak ada pemberitaan terkait anggota TNI-Polri mendukung salah satu caleg dan paslon.
Turut hadir dalam apel gabungan tersebut, Wakapolres Mansel Kompol Bambang Triyono, S.Sos, Kabag Ops Kompol Yohanis Pabuntang, SH., Pasiter Kodim 1808 Mansel Lettu CHB Nuryanto, PJU Polres Mansel serta Sejumlah Personil Polres Mansel dan Kodim 1808 Mansel. (aco)
 
 
 
 


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.