MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Lutsen Herberth Krenak, Plt. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua Barat terpilih sebagai Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Papua Barat periode 2023-2027 dalam Musyawarah Provinsi III (Musprov), Jumat (21/7/2023) di Manokwari.
Hadir dalam Musprov ini Wakil Ketua Bidang Organisasi PP Perbasi, Setia Dharma Majid, serta perwakilan pengurus dari kabupaten Papua Barat.
Lutsen Herberth Krenak, ketum Pengprov Perbasi Papua Barat terpilih mengatakan, tugas cabor mendukung program pemerintah yang ada sehingga dapat mendulang prestasi yang baik.
“Perbasi siap mendukung program pemerintah, cabor ini siap membawa nama baik pemerintah Papua Barat,” ujarnya
Dia menarget, ditangannya Perbasi optimis dapat lolos ke PON 2024 mendatang serta mengukir prestasi diajang bergengsi tersebut.
Setia Dharma Majid, Wakil Ketua Bidang Organisasi PP Perbasi mengatakan, Perbasi Papua Barat harus menyatu dengan masyarakat, harus dekat untuk memberikan pengertian kepada masyarakat bahwa olahraga bola basket bukan hanya tim untuk prestasi tetapi juga membangun karakter, stamina atlet.
“Harapan kami, kepada pengurus Perbasi Papua Barat membangun organisasi ini secara profesional dan mandiri. Kita tidak boleh selalu bergantung dengan pemerintah,” tuturnya. (dra)