Safari Ramadhan ke Bintuni, Pj Gubernur Ali Baham Sampaikan Pesan Ini

0

BINTUNI,KLIKPAPUA.com– Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere mengingatkan kepada seluruh umat muslim untuk tetap menjaga toleransi antar umat beragama. Karena perbedaan bukan sebagai pemecah belah, melainkan merupakan Rahmat dari Allah SWT kepada setiap hambanya.

Pesan ini disampaikan pada kegiatan Safari Ramadhan 1445 Hijriyah, Pemerintah Provinsi Papua Barat bekerjasama dengan MUI Papua Barat di Masjid Akbar Al-Muttaqin Kampung Lama, Kota Bintuni, Kabupaten Teluk Bintuni, Kamis (21/3/2024).

Dikatakan Ali Baham, sebagai Pj. Gubernur selain menjalankan roda organisasi pemerintahan di tingkat provinsi, namun ia juga di amanahi mengawal proses pilkada, hingga dilantiknya Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati baru, diperiode akan datang.

“Untuk di kabupaten Teluk Bintuni sesuai dengan amanah MK terkahir, maka Bupati dan wakil tetap melaksanakan tugasnya sampai pelantikan Bupati berikutnya,” ujar Ali Baham.

Kehadiran rombongan gubernur disambut hangat Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw dan Wakil Bupati Matret Kokop. Turut hadir Ketua MUI Papua Barat Ahmad Nusrau dan ketua dewan Masjid Papua Barat Muhammad Lakotani, Plt. Sekda Kabupaten Teluk Bintuni Frans N. Awak, serta sejumlah pimpinan Forkopimda, dan pimpinan ormas Islam.(dr)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.