Wabup Wempi Buka Papan Selubung Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I Mansel

0

MANSEL,KLIKPAPUA.com -Kantor Cabang Dinas Pendidikan (CDP) Wilayah I Manokwari Selatan resmi dibuka, bertempat di Ransiki Kota.

Kegiatan tersebut ditandai dengan pembukaan papan selubung oleh Wakil Bupati Manokwari Selatan Wempi W. Rengkung, SE., M.Si didampingi Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Papua Barat, Barnabas Dowansiba M.Pd.

Selanjutnya dilakukan pembukaan pintu kantor oleh kepala Cabang Dinas Pendidikan (CDP) Wilayah I Manokwari Selatan George T.G Gaspersz, S.Pd pada Senin (21/2/2022)

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Papua Barat, Barnabas Dowansiba, M.Pd dalam sambutannya mengatakan, Kantor Cabang Dinas Pendidikan wilayah I Manokwari Selatan akan membawahi sebanyak empat kabupaten di antaranya Teluk Wondama, Teluk Bintuni, Pegaf dan Manokwari Selatan.

Lanjut disampaikan Barnabas Dowansiba bahwa kehadiran kantor cabang dinas untuk mendekatkan pelayanan pendidikan kepada masyarakat, untuk kontroling serta pengawasan dan persingkat pelayanan, “Di mana, tadinya pelayanan terlalu panjang, oleh karena itu, kita harus hadirkan kantor ini dan kantor cabang dinas, bukan hanya di Mansel saja, tetapi wilayah 1 ada di Mansel, wilayah 2 berada di Sorong Raya, wilayah 3 berada di Raja Ampat, wilayah 4 ada di Fakfak dan Kaimana,” tuturnya.

Dalam kesempatan ini, Basnabas juga menyampaikan bahwa ada SOP yang akan di berikan kepada kantor cabang dinas. Sehingga ada pembagian tugas dan tanggung jawab mana yang akan di urus oleh provinsi dan kantor cabang, agar semua tugas dan tanggungjawab tidak harus di bawah guru-guru ke provinsi. Tetapi, cukup dilayani di kantor cabang.

“Paling tidak ada 60 persen akan dilayani disini (kantor cabang) dan 40 persennya akan dilayani oleh dinas pendidikan provinsi di Kabupaten Manokwari,” katanya.

“Kami sudah menyusun SOP dan rencananya bulan Maret kita sudah serahkan SOP tersebut di masing-masing cabang dinas. sehingga, setiap cabang dinas mereka sudah mengetahui tupoksi mereka untuk dilaksanakan,” tukasnya.

Berkenan dengan hadirnya, kantor cabang dinas ini, keberadaan kantor cabang dinas  bukan berarti memisahkan semua kepentingan, tetapi keberadaan kantor cabang dinas untuk melakukan dan membangun komunikasi  bersama untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Barnabas juga meminta kepala cabang untuk selalu membangun komunikasi dengan kepala dinas pendidikan kabupaten.”Komunikasi harus dibangun terus agar siswa tidak terputus di SMP saja, tetapi bagaimana mereka bisa tetap melanjutkan di SMA dan SMK, dan ini sangat penting,” ucapnya.

Sementara itu, Bupati Manokwari Selatan Markus Waran, ST., M.Si dalam sambutannya disampaikan Wakil Bupati Wempi W. Rengkung, pemetaan dan pembagian wilayah kerja yang sudah dilakukan oleh pemerintah provinsi tentu dengan besar harapan agar terjadinya pemerataan pendidikan serta pelayanan kepada siswa maupun guru di lingkungan kantor cabang dinas pendidikan wilayah 1 Manokwari Selatan

“Dengan melihat potensi wisata dan letak geografis cabang dinas wilayah 1 Mansel yang tidak kalah menarik, kami meminta kepada dinas provinsi untuk bersama-sama memikirkan pembangunan SMK Pariwisata, perhotelan dan lainnya sebagai langkah untuk mengisi sumberdaya manusia secara khusus generasi muda di wilayah 1 Mansel,” harapnya.

Ditengah pandemi yang belum berakhir, Wabup mengajak kita semua, secara khusus kepala sekolah, dewan guru, baik sekolah dasar menengah secara khusus SMA/SMK untuk bersama-sama meningkatkan proses pembelajaran baru serta menarik agar generasi kita tidak tertinggal kemampuan belajarnya telebih khusus karakter dan budi pekertinya. (eap)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.