Dinas Perikanan Mansel Restocking Nila ke Daerah Pedalaman

0
MANSEL,KLIKPAPUA.com — Dinas Perikanan Kabupaten Manokwari Selatan mulai melakukan pengumpulan benih ikan Nila di Balai Pembenihan Ikan (BPI) air tawar di Maibuki, Distrik Oransbari, Senin (29/11/2021). Ini dalam rangka melakukan restocking ikan Nila ke daerah pedalaman.
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Manokwari Selatan, Frengki Mandacan saat meninjau BPI Oransbari mengatakan, akan melakukan restocking (upaya penambahan stok ikan) ke Distrik Neney dan Dataran Isim.
Ikan air tawar sangat potensial dikembangkan di Kabupaten Manokwari Selatan, karena hampir semua daerah berpotensi. “Daerah Dataran Isim memang sumber airnya sangat bagus, tetapi karena situasi pasang surut, kami kesulitan petakan, apakah masuk wilayah budidaya ikan air tawar atau tidak. Karena saat hujan airnya naik, tetapi ketika musim panas debit airnya turun, sehingga kami masih pelajari metode yang tepat,” ungkapnya.
Pengembangan ikan air tawar di daerah pedalaman, menurutnya, sangat penting. Selain untuk peningkatan ekonomi masyarakat dalam membudidayakan ikan, tetapi juga bagaimana bisa untuk dikonsumsi. “Memang mengonsumsi ikan belum mereka merasakan manfaatnya sekarang, khususnya anak-anak, tetapi nanti 10 atau 15 tahun kedepan akan mereka rasakan manfaatnya,” ujarnya.
Oleh karena itu, Dinas Perikanan akan mendorong untuk melakukan budidaya ikan air tawar, agar dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. (eap)

 

 



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.