Di Bawah Guyuran Hujan, Wabup Wempi Pimpin Gelar Pasukan Ops Mantap Brata Mansinam

0
Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Mansinam 2023-2024, di halaman Mapolres Manokwari Selatan, Selasa (17/8/2023) pagi.
RANSIKI,KLIKPAPUA.com—Wakil Bupati Manokwari Selatan, Wempi Welly Rengkung, memimpin upacara Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Mansinam 2023-2024, di halaman Mapolres Manokwari Selatan, Selasa (17/8/2023) pagi.
Di tengah pertengahan jalan upacara, hujan deras turun mengguyur para peserta apel gabungan yang diikuti TNI/Polri, Satpol-PP dan BPBD, namun prosesi tetap berjalan hikmat hingga akhir.
Turut hadir mendampingi Wabup Wempi Rengkung, Kapolres Mansel AKBP, Eliantoro Jalmaf, S.I.K bersama Dandim 1808 Mansel, Letkol Arm. Adin Suroyo.
Dalam amanat Kapolri yang dibacakan Wabup Wempi Rengkung, dikatakan bahwa pelaksanaan apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun Sarpras Operasi Mantap Brata 2023-2024, sehingga pemilu 2024 dapat terselenggara dengan aman dan lancar.
“Peserta apel dan para hadirin saya hormati, Pemilu 2024 adalah pesta demokrasi terbesar, akan menjadi bukti kematangan demokrasi Indonesia dan sekaligus menjadi titik penentuan masa depan bangsa. Hal ini sebagaimana penyampaian Presiden Joko Widodo bahwa tahun 2024 adalah momen politik sangat penting,” katanya.
Menurutnya, ini pekerjaan besar yang sangat menentukan masa depan bangsa dan masa depan negara kita. Melihat hal tersebut, maka seluruh komponen bangsa tentu harus berpartisipasi penuh guna menyukseskan pemilu 2024 akan datang.
Oleh sebab itu, guna mengamankan pemilu 2024 maka Polri mendukung TNI, kementerian/lembaga, instansi terkait dan mitra Kamtibmas.
Operasi ini dilaksanakan selama 222 hari sejak 19 Oktober 2023 sampai dengan 20 Oktober 2024 diikuti oleh 261.695 personel di seluruh Indonesia, guna mengamankan seluruh tahapan pemilu.
Sementara itu, Kapolres Mansel AKBP Eliantoro Jalmaf, S.I.K saat ditemui awak media usai apel gelar pasukan menuturkan, pengamanan pemilu tahun 2024 Polres Manokwari Selatan menurunkan sebanyak 260 personil. “Personil kita siapkan ini, belum termasuk TNI dan BKO dari Polda Papua Barat sama dari teman-teman TNI. Sedangkan, untuk teman-teman dari Pemda nantinya ada dari linmas di masing-masing PPS,” katanya.
Selain itu, ada dari BPBD untuk mengantisipasi jika ada bencana. “Dari Satpol-PP kalau di Mansel sebagian mereka dijadikan Linmas di TPS-TPS,” ujarnya.
Sesuai data dari KPU, jumlah TPS di Manokwari  Selatan sebanyak 127 TPS. “Nah, TPS-TPS tersebut nantinya akan kita lakukan pengamanan. Sedangkan untuk pengamanan kampanye kita masih menunggu jadwal dari KPU,” tuntasnya.(aco)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.