Partai Demokrat Papua Barat Sumbang 94 Ekor Sapi Kurban di Manokwari

0
Penyerahan bantuan sapi kurban di Masjid Baiturrohim 1 di Kampung Prafi Mulya SP 1 Jalur 3, Distrik Prafi, Senin (4/7/2022). (Foto: Elyas/klikpapua)
MANOKWARI,KLIKPAPUA.com–Dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1443 hijriah/2022 masehi, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Papua Barat Abdul Faris Umlati menyumbang sebanyak 94 ekor sapi kurban yang didistribusikan ke seluruh masjid di Kabupaten Manokwari.
Sumbangan sapi kurban itu diserahkan secata simbolis kepada DPC Partai Demokrat Manokwari kepada pengurus masjid di Manokwari.
Ketua DPC Partai Demokrat Manokwari Mondry Yulians Wattimena usai menyerahkan sapi kurban menjelaskan, di dataran Prafi mendapatkan 46 ekor sapi kurban, sementara sisanya sebanyak 48 ekor disumbangkan ke masjid di kota Manokwari.
“Pak ketua DPD Partai Demokrat Papua Barat Abdul Faris Umlati dalam rangka hari raya idul adha menyumbang sebanyak 94 ekor, dimana satu masjid mendapat satu ekor. Di wilayah Wapramasi ada 46 ekor, kami distribusikan ke tiap-tiap masjid, nanti dua hari kedepan akan didistribusikan ke wilayah kota Manokwari,” tuturnya usai menyerahkan bantuan sapi kurban di Masjid Baiturrohim 1 di Kampung Prafi Mulya SP 1 Jalur 3, Distrik Prafi, Senin (4/7/2022).
Tak hanya sekedar menyumbang hewan kurban, DPD Partai Demokrat juga menyumbang biaya pakan sapi hingga hari H kepada pengurus masjid.
Distribusi hewan kurban dilakukan secara maraton hingga hari H seluruh masjid mendapatkan sumbangan sapi kurban. “Dengan adanya bantuan sapi kurban dari ketua DPD Partai Demokrat ini, diharapkan seluruh umat di Masjid mendapatkan daging hewan kurban,” imbuh Mondry.
Carko selaku pengurus Masjid Baiturrohim 1 Kampung Prafi Mulya dihadapan Ketua DPC Partai Demokrat Manokwari menghaturkan terimakasih kepada Ketua DPD Partai Demokrat Papua Barat.
“Atas nama pengurus masjid baiturrohim dan umat Islam di kampung Prafi Mulya manghaturkan terimakasih kepada Partai Demokrat yang dipimpin bapak Abdul Faris Umlati, mudah-mudahan rezeki beliau ditambhkan oleh Allah, dan apa-apa yang beliau inginkan dimudahkan,” ucapnya sembari meyebut jumlah sapi kurban hingga saat ini di masjidnya sudah ada 6 ekor.
Penyerahan sumbangan sapi kurban tersebut digelar secara simbolis dihalaman mashid Baiturrohim 1 di Kampung Prafi Mulya oleh Ketua DPC Partai Demokrat Manokwari kepada Pengurus Masji Baiturrohim 1 Carko, yang turut disaksikan oleh Dedhi Irmawan selaku bendahara pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Manokwari. (dra)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.