Kodam XVIII/Kasuari Gelar Acara Ramah Tamah dan Syukuran HUT TNI ke-76

0
Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 TNI, Kodam XVIII/Kasuari menggelar acara ramah tamah dan syukuran yang digelar secara sederhana di Serambi Kehormatan, Makodam XVIII/Kasuari, Trikora, Arfai 1, Manokwari, Selasa (5/10/2021).
MANOKWARI,KLIKPAPUA.com— Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 TNI, Kodam XVIII/Kasuari menggelar acara ramah tamah dan syukuran yang digelar secara sederhana di Serambi Kehormatan, Makodam XVIII/Kasuari, Trikora, Arfai 1, Manokwari, Selasa (5/10/2021).
Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr.(Han)., dalam sambutannya menyampaikan TNI di samping memiliki tugas sebagai alat pertahanan Negara, TNI juga melaksanakan tugas dalam rangka Operasi Militer Selain Perang.
“Untuk itu dalam situasi COVID-19 ini kita semua harus bersinergi, kita harus manunggal dengan seluruh komponen masyarakat yang ada dari mulai Pemerintah Daerah, Polri, Tokoh-Tokoh Agama, Masyarakat Tokoh Adat dan Komunitas-Komunitas baik akademisi termasuk juga media,” ucapnya.
Selama penugasan di tanah Papua Barat menurutnya cukup berat dan kompleks dan berbagai macam ragam untuk itu harus memiliki wawasan yang luas dan mengerti tentang kearifan lokal, adat dan budaya di tanah Papua.
Dengan peringatan HUT ini kita harus bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan mengevaluasi apa yang sudah dikerjakan oleh Kodam XVIII/Kasuari. “Puji Tuhan kita disini didukung Pemda sama Bapak Gubernur, tokoh-tokoh DPRD Papua Barat, tokoh masyarakat dan lain sebagainya,” ucapnya.
Salah satu dukungan pemerintah tersebut yakni 1.000 Bintara Otsus, hal tersebut dapat mendorong pemenuhan personel Kodam hingga 64%. Ia berharap kedepan Kodam XVIII/Kasuari semakin sempurna, semakin bisa menjadi pengayom, pelindung dalam rangka untuk mengawal, menjaga negara kesatuan Republik Indonesia yang tercinta ini.
Sementara itu Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan dalam sambutannya juga menyampaikan berkat kerjasama dengan baik dengan semua pihak sehingga bisa melakukan pendekatan-pendekatan yang baik. “Baik itu pendekatan keagamaan, dengan semua lintas agama di Papua Barat, pendekatan hukum, pendekatan adat dan budaya serta kearifan lokal, selama ini hubungan sehingga kita mendapatkan dukungan dari masyarakat kepada kita semua khususnya TNI,” ungkap Gubernur.
Ia juga menyampaikan terimaksihnya kepada Pangdam XVIII/Kasuari, Kapolda dan seluruh jajaran TNI yang ada di wilayah Papua Barat karena selama ini sudah bersinergi membangun Papua Barat masih tetap aman dan kondusif. “Terima kasih banyak juga kepada unsur Forkopimda yang selama ini sudah membantu terutama dalam penanganan pandemi COVID-19”
“Saya mengajak kepada kita semua dalam peringatan HUT TNI ke-76, mari kita tingkatkan terus kekompakkan, kebersamaan, persatuan dan kesatuan untuk menjamin Papua Barat tetap aman, kondusif dan damai,” imbuhnya.
Hadir dalam kegiatan ini, Kapolda Papua Barat, para pejabat Kodam dan Polda Papua Barat, Kafasharkan Manokwari, Wakajati Papua Barat, Wakil Ketua II DPR Papua Barat, Ketua MRP Papua Barat dan para prajurit Kodam XVIII/Kasuari.(rls)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.