Kapolda Papua Barat Pimpin Apel Pasukan Operasi Mantap Brata Mansinam 2023-2024

0
MANOKWARI,KLIKPAPUA.com—Polda Papua Barat gelar apel pasukan Operasi Mantap Brata Mansinam 2023-2024, Selasa (17/10/2023) pagi. Apel gelar kesiapan pengamanan Pemilu itu dipimpin langsung oleh  Kapolda Papua Barat, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga. Serta diikuti personil TNI dan Polri serta Basarnas Manokwari.
Kapolda Papua Barat mengatakan, Polda Papua Barat siap mengamankan pelaksanaan pemilu 2024 mendatang.  “Apel kesiapsiagaan segala peralatan dan personel untuk mengamankan pemilu baik legislatif,  pemilihan gubernur, wakil gubernut hingga pemilihan presiden dan wakil presiden di Papua Barat,”katanya.
Agenda dalam pengamanan pelaksanaan Pemilu serentak 2024, di antaranya, masa kampanye, pencoblosan, perhitungan hingga penetapan. “Polri, TNI serta stakeholder lainnya siap mengamankan pemilu.  Sehingga pelaksanaannya dapat berjalan aman dan kondusif,” katanya.
Kapolda mengingatkan seluruh anggota jajarannya dalam pengamanan, agar selalu mengedepankan pendekatan humanis. “Yang penting adalah kesiapan sarana prasarana fasilitas penunjang lainnya. Dapat mendukung pelaksanaan operasi,” ujarnya.
Kapolda juga mengingatkan, personel yang bertugas ke lapangan untuk selalu melakukan pengawasan melekat. Pengaturan jadwal pengamanan penting untuk menjaga kesehatan personel.
Menurutnya, kesehatan seluruh personel penting, mengingat pelaksanaan operasi cukup panjang, di mana pemilu akan digelar secara serentak di seluruh Indonesia.  “Ke depankan komunikasi publik. Tentunya masyarakat berpartisipasi penuh, dalam mendukung pemilu 2024. Dan terhindar dari polarisasi,” ucapnya.
Selain itu, terpenting dalam melaksanakan pengamanan, terutama tingkatkan sinergitas, soliditas antar seluruh pengamanan lainnya beserta unsur pelaksanaan pemilu serta seluruh stackholder unsur lainnya.  “Karena itu merupakan kunci keberhasilan pelaksanaan Pemilu di Papua Barat dapat berjalan aman dan kondusif. Menjaga situasi keamanan semata mata tidak menjadi tanggung jawab TNI/Polri, tetapi menjadi tanggung jawab bersama,” tuturnya. (ar)

 


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.