Festival Teluk Doreh akan Diselenggarakan Berkelanjutan Promosikan Pariwisata dan UMKM Manokwari

0

MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Bupati Kabupaten Manokwari, Hermus Indou resmi menutup rangkaian Festival Teluk Doreh yang digelar sejak Kamis (2/11/2023) di lapangan Dermaga TNI AL Fasharkan, Biryosi, Distrik Manokwari Barat.

Penutupan Festival itu, dimeriahkan pawai budaya yang diikuti oleh suku-suku nusantara dengan star dari Jalan Percetakan Negara, Sanggeng hingga berakhir di lapangan Dermaga TNI AL Fasharkan, Biryosi.

Bupati Hermus dalam sambutannya mengatakan, Festival ini akan diselenggarakan berkelanjutan untuk mempromosikan pariwisata maupun UMKM daerah, dengan begitu ekonomi masyarakat dapat meningkat.

“Kita berkomitmen bersama-sama bahwa festival ini secara berkelanjutan, akan kita laksanakan sebagai bagian dan upaya promosi destinasi pariwisata kita tetapi kekayaan dan keragaman budaya yang dimiliki oleh suku-suku nusantara, tetapi juga menjadi event yang memiliki multiplayer efek untuk membangkitkan geliat ekonomi di Manokwari bagi UMKM kita,” tutur Bupati

Bupati Hermus mengatakan, kedepan Pemerintah Kabupaten Manokwari akan mengelola Teluk Doreh lebih kompetitif.

Kesempatan itu, Bupati Hermus juga berharap festival ini dapat membangkitkan kebersamaan, persaudaraan dari seluruh suku-suku yang ada di daerah ini.

“Pembangunan di kabupaten ini kita semua berpartisipasi bersama-sama untuk membangun dan mensukseskannya,” tutup Bupati Hermus.

Dipenghujung seremoni penutupan Festival Teluk Doreh, Bupati Hermus menyerahkan bantuan uang tunai sebesar Rp2 juta secara simbolis kepada 10 UMKM. Serta Penyerahan hadiah lomba-lomba rangkaian festival teluk doreh. (dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.