MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Juda Agung, Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) menyebut, sektor ekonomi kreatif pada usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan sektor pariwisata bisa menjadi sumber pertumbuhan ekonomi daerah.
Hal ini mengingat, setelah pandemi mereda, saat ini masih dihadapkan pada sebuah situasi perekonomian global, yaitu inflasi yang masih tinggi disertai pertumbuhan ekonomi global yang mengalami perlambatan.
“Ditengah tantangan global seperti itu, kita harus terus berupaya untuk mencari sumber-sumber pertumbuhan ekonomi yang berasal dari domestik dalam negeri untuk menjaga keberlangsungan pertumbuhan ekonomi,” kata Juda melalui virtual pada acara harvesting Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (GBBI) dan Gerakan Nasional Bangga Berwisata di Indonesia (GBWI) Papua Barat 2023, Rabu (10/5/2023) di Lapangan Borasi.
Dikatakan Juda bahwa, dalam konteks ini, sektor UMKM dan sektor Pariwisata merupakan sektor-sektor yang bisa menjadi sumber pertumbuhan perekonomian domestik. Mendorong penggunaan produk dalam negeri dan pariwisata menjadi sangat penting.
Juda nenekankan tiga hal dalam rangka mendorong sektor UMKM dan Pariwisata diantaranya, melakukan afirmasi, sebuah keberpihakan pada produk dalam negeri termasuk produk umkm dan wisata dalam negeri.
“Penyediaan dan penggunaan e-katalog UMKM dalam mendukung proses pengadaan harus terus ditingkatkan, sesuai kuantitas, kualitas harus sesuai permintaan yang harus dijaga bersama,” ucapnya.
Kemudian, upaya mendorong kualitas dan pemasaran UMKM dan pariwisata perlu dilakukan seluruh pemangku kepentingan dalam mendorong para pelaku ekonomi kreatif dan UMKM unggulan di masing-masing daerah untuk meningkatkan kualitas dan nemperluas pasar luar negeri maupun dalam negeri.
“Pengembangan pariwisata di daerah yang sangat indah di Papua Barat tentu akan mudah menarik minat wisata, tentu harus dibarengi peningkatan SDM agar dapat melayani wisatawan dengan baik,” tuturnya
Penguatan digitalisasi UMKM, baik dalam konteks perluasan pasar, pengelolaan usaha maupun dari aspek sistem pembayaran. (dra)