Ciptakan Sitkamseltibcar Sambut Nataru, Satlantas Manokwari Gelar Penindakan Pelanggaran Lalulintas

0

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com — Guna meningkatkan disiplin berlalu lintas di kota Manokwari, Satlantas Polres Manokwari kembali melaksanakan kegiatan peneguran simpatik dan penindakan pelangaran lalu lintas.

Ini dilakukan saat melaksanakan Patroli ditempat rawan laka dan rawan macet oleh anggota Patwal dan Gakkum Satlantas Polres Manokwari, Senin siang (20/12/21) di TL. Haji Bouw.

Kasat Lantas Polres Manokwari, Iptu Subhan Ohaimas mengatakan sasaran kegiatan peningkatan disiplin tetap kepada pelanggaran penggunaan helm bagi pengendara sepeda motor, pelanggaran kelengkapan kendaraan, pelanggaran penggunaan plat kendaraan dan masa berlaku STNK serta pelanggaran lainnya yang berpotensi menyebabkan kecelakaan di jalan.

Subhan menambahkan, sasaran peningkatan disiplin ini juga menyasar kepada orang atau pengguna jalan yang tidak patuh terhadap prokes (protokol kesehatan) yang sudah ditetapkan.

“Sekaligus juga menghimbau pengguna jalan yang melintas agar tertib lalu lintas dan menghimbau agar tidak melaksanakan kerumuman pada pelaksanaan natal serta tahun baru,” ujar Subhan.

Dalam kegiatan rutin ini diturunkan enam personil dari unit Turjawali dan 1 personil dari unit Gakkum yang dipimpin oleh Kanit Turjawali Satlantas Polres Manokwari Aipda Haryanto.

Subhan menjelaskan, hasil dari kegiatan penindakan pelanggaran lalu lintas yang dilaksanakan, selama kegiatan berjalan dengan aman dan lancar sampai akhir. Serta dilaksanakannya penindakan berupa tilang dan teguran sebanyak 6 pelanggaran dengan rincian 4 pelanggaran pengguna helm dan 2 pelanggaran STNK.

Lanjut Subhan, satu pelanggaran NRKB (Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor) yang tidak sesuai dengan identitas kendaraan pada STNK.

Jumlah teguran simpatik ada sebanyak 15  teguran yang menyasar kepada pelanggaran tidak mematuhi marka jalan dan terhadap pelanggaran prokes, dilakukan peneguran untuk lebih mematuhi prokes untuk menekan penyebaran COVID-19 di Papua Barat umumnya dan Kabupaten Manokwari pada khususnya.

“Satlantas Manokwari tetap melakukan persiapan dalam rangka menyambut hari besar Natal dan Tahun Baru. Melalui pelaksanaan peningkatan disiplin berlalu lintas yang merupakan bagian upaya menciptakan sitkamseltibcar di Manokwari,” tandas Subhan.(ars)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.