Bupati Hermus Indou Dorong ASN Tingkatkan Produktivitas di Tahun 2026

0

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Bupati Manokwari, Hermus Indou, mendorong seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Manokwari untuk meningkatkan produktivitas dan kinerja pelayanan publik pada tahun 2026.

Hal tersebut disampaikan Hermus saat memimpin apel perdana awal tahun 2026 yang digelar di halaman Kantor Bupati Manokwari, Rabu (7/1/2026).

Dalam arahannya, Bupati menegaskan bahwa apel perdana bukan sekadar kegiatan rutin, melainkan momentum konsolidasi awal guna memastikan kesiapan seluruh jajaran pemerintahan dalam menjalankan tugas pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.

“Kita adalah penerima amanat dari Tuhan, pemerintah, bangsa, dan negara. Karena itu, kita harus berkomitmen penuh melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya di tahun ini,” ujar Hermus.

Ia mengakui bahwa sepanjang tahun 2025 terdapat berbagai dinamika, baik capaian positif maupun tantangan yang dihadapi pemerintah daerah.

Namun, menurutnya, seluruh pengalaman tersebut harus dijadikan pembelajaran untuk memperbaiki kinerja pada tahun berjalan.

Bupati Hermus menekankan pentingnya mempertahankan dan meningkatkan capaian kinerja yang telah diraih, serta meninggalkan kebiasaan dan kendala yang dapat menghambat produktivitas kerja.

“Mari kita mulai tahun ini dengan hal yang baik dan nilai yang baik. Dengan begitu, saya yakin kinerja kita akan jauh lebih baik dan lebih produktif bagi masyarakat Manokwari,” tutupnya. (mel)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses