Industri Hulu Migas Donasi 500 Alat Rapid Test ke Provinsi Maluku

0
Penyerahan Rapid Test ke Provinsi Maluku.
MALUKU,KLIKPAPUA.COM–Mendukung kebijakan Pemerintah Provinsi Maluku dalam penangulangan penyebaran pandemi Covid – 19, SKK Migas dan KKKS berserta mitra pihak ketiga bersinergi bersama, guna mewujudkan rencana pelaksanaan Rapid Test secara massal oleh Pemerintah Provinsi Maluku.
Sinergi bersama dari seluruh pengiat usaha hulu migas di wilayah Papua & Maluku untuk mencegah penyebaran pandemik, terus digulirkan SKK Migas  – Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS,) berserta mitra-mitra pendukungnya.
Giat sinergi industri hulu migas Wilayah Papua & Maluku bersama Pemerintah Provinsi Maluku kali ini diwujudkan dalam bentuk dukungan pemberian 500 alat Rapid Test kepada  Gugus Tugas penanganan Covid-19 Provinsi Maluku dan Rumah Sakit TNI AL (Rumkit AL) Dr. FX Suhardjo pada Sabtu 20 Juni 2020.
Kepala Perwakilan SKK Migas wilayah Papua & Maluku, Rinto Pudyantoro, dalam keterangannya menyampaikan “Propinsi Maluku berperan aktif dalam kelancaran operasional hulu migas ditengah kondisi pandemik Covid-19, seperti dukungan dalam proses pelaksanaan protokol kesehatan bagi pekerja pekerja KKKS yang perlu melakukan karantina di kota Ambon, sebelum nantinya tiba dilokasi-lokasi fasilitas produksi minyak dan gas di Timur Indonesia,” jelas Rinto.
“SKK Migas – bersama seluruh KKKS di wilayah Papua dan Maluku, termasuk Bp Indonesia (Bp Tangguh) yang beroperasi di daerah Bintuni, Papua Barat, sejak bulan April 2020 secara terus menerus telah melakukan dukungan penanganan penyebaran covid-19 kepada pemerintah daerah. Kami juga mengajak kontraktor pelaksanaan projek hulu migas, termasuk kontraktor pengembangan lapangan Train 3 Tangguh – CSTS untuk turut melakukan kegiatan CSR perusahaannya di daerah operasional bersama sama dengan KKKS”, tambah Rinto dalam penjelasannya.
Sementara itu, Sekretaris Gugus Tugas yang merangkap sebagai Kepala BPBD Propinsi Maluku, Hendri Morton Far-Far, yang mewakili Sekertaris Daerah Propinsi ketika menerima bantuan 300 buah alat rapid tes Covid 19 menyampaikan terima kasihnya atas kepedulian yang diberikan. “Donasi yang diberikan berupa Rapid Test ini, sangat bermanfaat bagi masyarakat Maluku dalam menanggulangi penyebaran Virus Covid-19”, ungkap Morton.
Senada dengan itu, Kepala Rumah Sakit TNI AL (Rumkit AL) Dr. FX Suhardjo, Mayor Laut (K) dr. Satrio Sugiharto Machfudi, Sp.PD, M.Tr.Opsla, yang menerima 200 alat Rapid Test Covid-19 dihari yang sama, juga mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada SKK Migas – BP Indonesia serta CSTS atas segala bentuk perhatian bantuan serta kerjasama yang sudah terjalin selama ini.
Sebelumnya, perusahaan perusahan migas yang berada di Kabupaten Kepulauan Tanimbar dan Kabupaten Seram Bagian Timur dalam Program Pengembangan Masyarakat bersama SKK Migas Perwakilan Pamalu telah melakukan beberapa bantuan alat alat kesehatan dan juga penyuluhan kesehatan kepada masyarakat masyarakat di Propinsi Maluku. (rls/red)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.