Pembangunan Kantor Bupati Mansel Dipastikan Rampung Tahun Ini

0
Kondisi Pembangunan Kantor Bupati Kabupaten Mansel mencapai 85 persen. (Foto: Andi/klikpapua)

MANSEL,KLIKPAPUA.com- Pembangunan gedung kantor bupati Manokwari Selatan (Mansel) yang megah di atas Bukit Boako, Distrik Ransiki, dipastikan rampung tahun ini. 

Hal tersebut, disampaikan Gunawan pelaksana lapangan PT. Panca Duta Karya Abadi saat ditemui di lokasi pembangunan, Selasa (28/5/2024).

“Untuk progres pekerjaan bangunan kantor Bupati ini kita targetkan selesai semua tahun ini,” ucap Gunawan

Dikatakan, saat ini pihaknya sedang mengerjakan instalasi kelistrikan, pemasangan AC dan pemasangan wallpaper dinding beberapa bagian dalam dan luar bangunan.

Sementara itu, kata dia untuk landscape seperti pengaspalan jalan dan parkiran dikerjakan tahun depan.

Bangunan tersebut berdiri megah di atas Gunung Boako menghadap ke arah Kota Distrik Ransiki. Memiliki tiga bangunan gedung yang saling terhubung dari bangunan tengah ke samping kiri dan kanan, dilengkapi dengan penangkal petir di bagian atas setiap bangunannya.

Bangunan tengah dibangun setinggi empat lantai, sedangkan bangunan samping kanan dan kiri setinggi tiga lantai, menggunakan rangka baja. Secara keseluruhan, bangunan tersebut memiliki sekitar 300 pintu di dalamnya. 

Ia menambahkan, saat ini para pekerja dikerahkan untuk pemantapan bagian depan karena rencananya akan digunakan untuk upacara peringatan 17 Agustus 2024.

“Untuk sementara karena akan digunakan nanti upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-79, sehingga para pekerja saya minta untuk permantap di bagian depan supaya kelihatan indah saat digunakan untuk upacara,” tandasnya. (aco)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.