Harlah Ke-90 GP Ansor Manokwari Berlangsung Semarak di Lapangan Macuan

0
Al Habib Syarif Al-Hamid saat memimpin sholawatan pada Harlah GP Ansor ke 90 tahun, Sabtu malam (11/5/2024) di kampung Macuan, SP 5 Masni. (Foto: Elyas/klikpapua)

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com– Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Manokwari menggelar peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-90 tahun dengan penuh kemeriahan di Lapangan Sepak Bola Kampung Macuan SP 5, Distrik Masni, pada Sabtu (11/5/2024) malam.

Acara puncak Harlah ini, semakin terasa meriah dengan kehadiran Bupati Manokwari, Hermus Indou dan Al Habib Syarif Al-Hamid, pengasuh pondok pesantren Tarbiyatus Shibyan, Jayapura, Provinsi Papua. 

Ketua PC GP Ansor Kabupaten Manokwari, Shabat Sarajuddin Bin Abdel Naser melaporkan rangkaian kegiatan Harlah ke 90 tahun.

Ketua PC GP Ansor Kabupaten Manokwari, Shabat Sarajuddin Bin Abdel Naser melaporkan, kegiatan ini merupakan imbauan dan instruksi dari GP Ansor pusat untuk menyemarakkan Harlah GP Ansor ke 90 tahun.

Shabat mengatakan, rangkaian kegiatan Harlah itu telah berlangsung selama tiga hari sejak Kamis (9/5/2024) yang diawali dengan nonton bareng Timnas Indoneua U23 versus Timnas U23 Guinea.

Kemudia pada, Jumat (10/5/2024) digelar wisata kuliner UMKM, tarian santri darunnajah, penampilan pencak silat, drama kolosal dan penampilan band the sorban.

Pada puncak acara Sabtu (11/5/2024) menampilkan seni kuda lumping, penampilan hadroh dan tabligh akbar yang disampaikan oleh Al Habib Syarif Al-Hamid, Pengasuh Pondok Pesantren Tarbiyatus Shibyan, Jayapura, Provinsi Papua.

“Kegiatan sebesar dan semegah ini tidak terlepas dari dukungan seluruh masyarakat, saling bahu membahu mensukseskan Harlah ke-90 tahun,” ucapnya.

Dikatakan Shabat, GP Ansor adalah salah satu organisasi kepemudaan Islam terbesar di Indonesia. GP Ansor didirikan pada 24 April 1934 di Banyuwangi, Jawa Timur. GP Ansor memiliki komitmen untuk membela agama, negara, dan bangsa Indonesia.

Bupati Manokwari, Hermus Indou menyampaikan sambutan pada Harlah GP Ansor ke 90 tahun.

Bupati Manokwari, Hermus Indou dalam sambutannya mengapresiasi PC GP Ansor Manokwari yang telah sukses menggelar berbagai rangkaian Harlah GP Ansor sebagai wujud tanggungjawab untuk pembangunan bangsa dan negara.

Bupati Hermus mengatakan, GP Ansor memiliki peran sangat penting dalam pembinaan generasi muda seperti pendidikan dan pelatihan untuk membina keterampilan dan pengetahuan pemuda di daerah ini.

“GP Ansor memiliki peranan yang penting untuk pengembangan karakter pemuda, organisasi ini mempromosikan nilai-nilai kebangsaan, keagamaan, kemanusian untuk membentuk karakter yang tangguh, bertanggungjawab kepada pemuda,” tuturnya.

GP Ansor juga turut berperan mengembangkan potensi ekonomi pemuda, termasuk melalui program kewirausahaan dan dukungan terhadap UMKM, serta pengabdian sosial.

“Saya berharap tahun ini kita ada dalam masa tahun demokrasi, kita sudah mensukseskan Pemilu Presiden, legislatif dan juga kita akan masuk dalam Pemilukada, GP Ansor memiliki peranan penting untuk menggerakkan partisipasi pemuda supaya dapat menyatakan hak pilihnya untuk mensukseskan Pilkada tahun ini,” harap Bupati Hermus.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Manokwari, mengucapkan selamat Harlah yang ke 90 untuk GP Ansor, mudah-mudahan GP Ansor tetap eksis dan tetap berkarya untuk kemajuan pemuda Indonesia,” tutupnya.

Al Habib Syarif Al-Hamid berharap, di Harlah GP Ansor ke 90 ini, kedepan GP Ansor dan Banser menjadi tolak ukur dari anak-anak muda di Manokwari, Papua Barat menjadi pemuda-pemuda yang maju dan mengisi pembangunan di wilayah ini dengan hati nurani yang luhur.

Al Habib kemudian memimpin sholawat Nabi Muhammad SAW bersama santriwan santriwati dan masyarakat yang memenuhi lapangan sepak bola Macuan, SP 5.

Turut hadir pada puncak Harlah GP Ansor Manokwari di antaranya, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Manokwari Ali Mustofa, PWNU Papua Barat Muksin Rahakbauw, Rois Syuriah PWNU Papua Barat KH. Abdul Kholiq Bukhori, anggota DPRD Manokwari, Kepala Kampung Macuan, Kepala Distrik Masni Utara, Kepala Distrik Masni. Ketua MUI Manokwari, serta pimpinan ormas Islam dan tokoh masyarakat. (dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.