WONDAMA, KLIKPAPUA.com- Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Teluk Wondama bakal memiliki gedung Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu (PLHUT), untuk memberi pelayanan maksimal kepada calon jemaah haji setempat.
Melalui keterangan tertulis Hunas Kemenag Teluk Wondama, Rabu (10/5/2023) dijelaskan bahwa, gedung PLHUT masih dalam tahap pengerjaan yang berlokasi di Kampung Isuy.
Hal ini beretapan, ketika Kepala Kantor Kemenag Wondama, Alfreth N. Raunsai, berkunjung ke kediaman Kepala Kampung Isuy, Martinus Wosiri perihal meminta dukungan kerjasama dalam mensukseskan proses pengerjaan pembangunan gedung dimaksud.
“Kedepan kami akan membutuhkan beberapa masyarakat Kampung untuk membantu kita dalam pekerjaan selama pembagunan Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu ini,” tuturnya.
Martinus menyatakan, bersama warga setempat akan mendukung penuh proses pembangunan gedung PLHUT tersebut.
“Untuk segi keamanan biar saya menjadi jaminan untuk menjaga selama pembangunan ini di kantor Agama, karena anak anak kami dan masyarakat semua bisa sama sama kita menjaga bersama selama pembangunan di kantor Agama,” ujarnya. (rls/dra)