WONDAMA,KLIKPAPUA.com–Disela-sela dalam melaksanakan tugas, ada saja hal yang dilakukan oleh Satgas TMMD Ke 113 Kodim 1801/Manokwari guna menghibur anak – anak kecil.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Praka Alexander Mandowen ternyata dirinya lihai bermain gitar dan mengajak anak-anak bernyanyi di ruangan kelas SD Kampung Mamisi, Distrik Nikiwar, Kabupaten Teluk Wondama, Provinsi Papua Barat, Rabu (18/5/2022).
Meski hanya menggunakan sebuah gitar, suasana keakraban dan penuh keharmonisan pun, tak lepas ketika Praka Alexander Mandowen ketika melantunkan sebuah lagu dengan diiringi petikan suara gitar di hadapan puluhan anak-anak Mamisi.
Anak – anak pun terlihat senang dan terhibur dari aksi petikan gitarnya yang mengiringi anak-anak kecil beryanyi, bahkan sampai di suruh bermain dan menyanyikan berulang – ulang kali.
Saat dikonfirmasi, Praka Alexander Mandowen menyampaikan bahwa walau padatnya pekerjaan fisik di lokasi TMMD, namun ada saja kegiatan satgas ketika istirahat untuk menghibur diri sendiri atau warga agar tidak jenuh dan selalu gembira.
“Kita ini bisa kuat juga karena mereka. kemanunggalan dengan rakyat harus kita tumbuhkan sejak kecil. Kalau mereka suka kita berarti mereka juga akan ingin menjadi TNI, disitulah tujuan kita sukses,” ujarnya.
Melihat kejadian itu , Hendri Jopari, salah satu masyarakat Kampung Mamisi, memberi acungan jempol. ”Luar biasa para Tentara di Kampungku, pandai mengambil hati anak-anak dan memberikan pengetahuan wawasan kebangsaan lewat lagu yang mereka nyanyikan, sehingga anak-anak begitu dekat dengan para Tentara,” pungkasnya. (rls/aa)