Sambut HUT Lantas ke 65, Ini yang Dilakukan Ditlantas Polda Papua Barat

0
MANOKWARI, KLIKPAPUA.COM– Menyambut HUT Lantas ke- 65 tahun 2020, yang jatuh pada 22 September nanti, Dirlantas Polda Papua Barat gelar sejumlah lomba.
Dirlantas Polda Papua Barat, Kombes Pol Raydian Kokrosono, S.I.K mengatakan, lomba-lomba yang dibuka untuk masyarakat ini tidak melakukan tatap muka, tetapi dilakukan dari rumah. “Kurang lebih 120 peserta yang sudah mendaftar, pendaftaran lomba-lomba yang awalnya ditutup tanggal 15 September, diperpanjang lagi hingga tanggal 17 September, menginggat partisipasi atau antusias masyarakat dalam mengikuti lomba ini,” jelas Dirlantas saat ditemui di traffic light Haji Bauw, Rabu (16/9/2020).
Lomba yang dilakukan dari rumah yakni membuat konten, mengingatkan masalah Covid-19 dan mengantisipasi masalah penggunaan helm dan pelanggaran lainnya. “Dari lima perlombaan yang dilombakan yang terdiri dari membuat lagu, menulis artikel, foto, video pendek dan stand up comedy yang sudah terdaftar sebanyak 120 orang peserta, dan untuk lomba yang banyak diminati oleh masyarakat yakni menulis artikel, karena ini bermanfaat juga buat siswa-siswa yang terdampak lockdown, sehingga disela-sela mereka belajar dari rumah,  mereka bisa membuat tulisan dan masukan kepada lalulintas, ” tutupnya.(aa)
Editor: BUSTAM


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.