Anggota Satgas TMMD ke 111 Bersama Warga Mengerjakan Pengecatan Sekolah di Kampung Idoor

0
BINTUNI,KLIKPAPUA.com— Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 Kodim 1806 Teluk Bintuni bersama warga melaksanakan pekerjaan pengecatan gedung sekolah di Kampung Idoor, Distrik Wamesa. Demikian disampaikan Komandan Kodim 1806/Teluk Bintuni Letkol Inf Kadek Abriawan, S.IP, di Bintuni, Sabtu (19/06/2021)
Pekerjaan pengecatan sekolah merupakan program tambahan TMMD. Diharapkan dapat merubah nuansa sekolah lebih rapih dan bagus. “Kita lakukan pekerjaan cat ulang gedung sekolah, di Kampung Idoor,” katanya. Selain gedung, anggota TNI bersama warga setempat juga melakukan pengecatan pagar keliling sekolah. (at)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.