KPU Raja Ampat Serahkan Logistik Kepada Sekretariat

0
Ketua KPU Raja Ampat, Steven Eibe, S.STP secara langsung menyerahkan APK dan surat suara kepada Sekretaris KPU Raja Ampat, Sutini, S. IP, Jumat (20/11/2020). (Foto: David/klikpapua)
WAISAI,KLIKPAPUA.com-Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Raja Ampat menyerahkan logistik, yakni Alat Protokol Kesehatan (APK) dan Surat suara ke Sekretariat KPU. Penyerahan dilakukan oleh Ketua KPU Raja Ampat, Steven Eibe, S.STP kepada Sekretaris KPU Raja Ampat, Sutini, S. IP, bertempat di kantor KPU, Waisai, Jumat (20/11/2020).
Alat protokol kesehatan yang diserahkan KPUD Raja Ampat diantaranya, hand sanithizer 460 botol, 16 colly,  sabun pencuci tangan 669 botol, 23 colly , face shield 2, 804 buah, 26 colly , semprotan sprayer 232 unit, 1 karung, tempat air berkeran dan ember penampung 253 paket, 19 colly, masker kain 6, 108, 1 karung, tissue 2,225 buah, 128 colly, sarung tangan plastik 705 box, 15 Colly, kantung plastik sampah 770 pak, 10 colly.
Sedangkan surat suara pemilihan bupati dan wakil bubati Raja Ampat berjumlah 39.824 lembar, sampul surat suara pilbup 410 eksemplar, sampul surat suara sah pilbup 410 eksemplar, sampul surat suara tidak digunakan pilbup 205 eksemplar, sampul formulir A dan C 205 eksemplar, sampul surat suara tidak sah pilbup 205 eksemplar, sampul surat suara rusak atau keliru coblos pilbub 205 eksemplar, sampul C ke PPS pilbup 0 eksemplar, sampul C atau ke kab/kota pilbub 0 eksemplar.
Steven Eibe mengatakan, sebelum Pilkada kabupaten Raja Ampat yang digelar  9 desember 2020 mendatang semua logistik sudah disiapkan. “Sebagian besar logistik sudah ada, sebelum bulan Desember semua logistik sudah siap. Kita yakin dan percaya bahwa sejauh ini tidak ada kendala soal keamanan, ” ungkapnya saat diwawabcara sejumlah wartawan usai penyerahan tersebut.
Berdasarkan keputusan KPU-RI dan DPR-RI, metode sirekap belum bisa dilakukan karena masih menggunakan cara manual sehingga dalam waktu dekat pihaknya akan mencetak formulir yang digunakan dalam proses rekapitulasi di tingkat TPS. “Kami sudah siapkan semua logistik, dan dibantu oleh bagian Sektretariat KPU yaitu menyortir, melipat maupun pengepakan, ” terangnya.
Sementara itu, Sektretaris KPU Raja Ampat, Sutini mengaku, selaku penanggung jawab dirinya sudah menerima logistik yang  diserahterimakan langsung oleh ketua KPU untuk ditindaklanjuti dalam melaksanakan pelipatan, penyortiran dan pengepakan.
Pihaknya juga tidak melibatkan masyarakat karena mereka masih cukup waktu untuk menidaklanjuti dan didistribusikan ke TPS. Disinggung soal total logistik yang telah dimasukan ke KPU Raja Ampat, jawabnya berfariasi misalnya masker itupun tidak sama dengan surat suara. “Untuk logistik tinggal beberapa yang masih kurang, khususnya formulir, ologram maupun alat bantu coblos tunanetra. Sementara kotak dan bilik suara sudah tiba di Sorong, dan rencananya hari Sabtu sudah tiba di Waisai Raja Ampat, ” jelas Eibe
Pada kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Raja Ampat, Markus Rumsowek menegaskan, pihaknya siap melaksanakan tugas pengawasan sesuai prosedur. Karena KPU telah menerima sebagian logistik sehingga kami lakukan koordinasi dan pengawasan selanjutnya,” tutupnya.(djw)

 


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.