Dinsos P2KB Mansel Akan Salurkan Ratusan Paket Bapok untuk KPM

0
Agus Saiba, Kepala Dinsos P2KB Kabupaten Manokwari Selatan. (Foto:Andi/klikpapua)

MANSEL, KLIKPAPUA.com – Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos P2KB) Manokwari Selatan (Mansel) akan menyalurkan ratusan paket bantuan bahan pokok (Bapok) kepada penyandang disabilitas dan keluarga penerima manfaat (KPM).

“Bantuan 300 paket bahan pokok ini, akan kami salurkan melalui Dinas Sosial. Rencananya, penyaluran akan dilaksanakan pada hari Kamis, saat ini kami sedang rapat untuk melengkapi data yang diperlukan,” kata Kepala Dinsos P2KB, Agus Saiba, Minggu (29/9/2024).

Agus menyebut, bantuan paket bapok tersebut berupa Beras, telur, minyak goreng 1 liter, kue, Susu, Kopi dan Teh.

Agus menjelaskan, penyandang disabilitas dengan kondisi cacat ringan dapat mengambil bantuan secara langsung.

Sementara itu, bagi penyandang disabilitas dengan cacat berat, keluarga dapat mewakili dengan melampirkan dokumen seperti KTP dan Kartu Keluarga.

Selain program bantuan untuk disabilitas, Dinsos juga memiliki program untuk keluarga prasejahtera dan lansia. Sasaran program ini adalah 500 orang di distrik Oransbari, Ransiki, dan Momiwaren.

“Ini merupakan bagian dari upaya kami untuk mendukung kesejahteraan masyarakat,” tutup Agus. (aco)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.