Tiba di Manokwari, Kajati Juniman Hutagaol Siap Jalankan Amanah

0
Kajati Juniman Hutagaol
Kajati Papua Barat Juniman Hutagaol. (Foto: Elyas/klikpapua)

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com— Usai dilantik pada Rabu (2/3/2022) oleh Jaksa Agung, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Papua Barat Juniman Hutagaol tiba di Manokwari pada Rabu (9/3/2022) pagi.

Sesuai amanah Jaksa Agung, Hutagaol menegaskan, penegakan hukum itu harus berdasarkan hati nurani.

“Untuk strategi, kami sebagai pelaksana dari kejagung, melaksanakan kebijakan dari pimpinan, jika ada kekhasan daerah dapat dikonsultasilan ke pusat,” kata Hutagaol kepada awak media di Bandara Rendani Manokwari

Dalam mengawali tugasnya, Hutagaol berharap adanya dukungan dari semua pihak dan komponen, agar kebijakan penegakan hukum di Papua Barat dapat berjalan dengan baik.

“Tentu kami menyesuaikan diri dengan kearifan lokal di daerah ini, dan berusaha keras mengimplementasilan penegakan hukum dengan mengedepankan hati nurani,” pungkasnya

Kedatantan Kepala Kajati ini disambut oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Provinsi Papua Barat Niko Tike,  Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema, Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Tornagogo Sihombing, Ketua DPR Papua Barat Orgenes Wonggo, Kabinda Daerah Papua Barat dan wakil Bupati Manokwari Edi Budyo.(dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.