MANOKWARI,KLIKPAPUA.com–Panitia Pelaksana (Panpel) HUT PI ke-168 tahun telah berkoordinasi dengan pihak keamanan dalam mengantisipasi masyarakat yang datang untuk beribadah pada 5 Februari 2023 di Pulau Mansinam.
Diperkirakan Pulau Mansinam akan dipenuhi 10 ribu lebih warga masyarakat dari berbagai Kabupaten/ Kota dan Provinsi saat perayaan ibadah HUT PI maupun yang hadir cuma untuk jalan-jalan dan berjualan.
Penjabat Sekda Papua Barat, Dance Sangkek yang juga Ketua Panpel mengatakan, sudah melakukan koordinasi dengan pihak keamanan dimana yang datang ke Pulau Mansinam untuk beribadah langsung diarahkan ke tempat yang telah disiapkan untuk mengikuti ibadah.
“Setelah ibadah baru mereka mau jalan-jalan untuk foto-foto atau apa saja silahkan saja, namun saatnya untuk ibadah semua wajib mengikutinya, ” ungkap Dance Sangkek saat ditemui sejumlah wartawan di Pulau Mansinam, Jumat (20/1/2023).
Sementara ditambahkan Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Provinsi Papua Barat sekaligus Sekretaris Panpel mengatakan, seluruh warga masyarakat yang hadir di Pulau Mansinam tidak jalan-jalan melainkan untuk ibadah.
“Oleh sebab itu melalui teman-teman FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) dan teman-teman nusantara kami akan mengimbau untuk menyampaikan kepada masyarakatnya untuk bisa menghormati, terutama yang sifatnya datang hanya untuk jalan-jalan dan berdagang tunggu sampai kami melaksanakan semua rangkaian ibadah, ” tegas Melkias.
“Sehingga kami panitia akan bekerjasama dengan pihak keamanan untuk arahkan semua yang datang ke Pulau Mansinam untuk ibadah dulu, setelah ibadah silahkan melanjutkan aktivitas lainnya, ” pungkasnya. (aa)