23 Santri TPTA Al-Amin Kodim Manokwari Ikuti Khotmil Qur’an

0
Para santri TPTA Al-Amin Manokwari usai menjalani Khotmil Qur'an.

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Sebanyak 23 santriwan dan santriwati Taman Pengajian Tradisional Anak (TPTA) Al-Amin Khodim 1801/Manokwari mengikuti Khotmil Qur’an pada, Senin (17/2/2025) malam di Masjid Al Ikhlas Kodim Manokwari.

Khotmil Qur’an ini mengusung tema ”Jangan Wariskan Bacaan Al-Qur’an yang Salah karena yang Benar Itu Mudah” dihadiri oleh para orang tua santri.

Momen para santri TPTA Al-Amin menjalani Khotmil Qur’an dengan khusyuk.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ustadz Amiruddin.

Ketua TPTA Al-Amin, Satinem, dalam sambutannya mengatakan bahwa Khotmil Qur’an ini merupakan bagian dari pengembangan syiar Islam dan upaya mengagungkan Kalam Ilahi.

Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat keimanan serta memperluas edukasi tentang Al-Qur’an bagi umat Islam.

“Ilmu pengetahuan merupakan identitas generasi Qur’ani. Saya berharap para santri yang mengikuti Khotmil Qur’an dapat memiliki identitas tersebut,” tuturnya.

Dandim 1801/Manokwari, Kolonel Inf Agus Prihanto Donny, melalui Danpok Bansus Unit Intel, Pelda Said Wali, yang juga ketua panitia, menyampaikan para orang tua patut berbahagia dengan terselenggaranya Khotmil Qur’an ini.

“Kepada 23 santri yang mengikuti Khotmil Qur’an, diharapkan tidak berhenti sampai di sini. Masih ada tahapan lanjutan dalam memperdalam ilmu agama,” tuturnya.

Para guru juga diharapkan mengajarkan tata cara wudhu, adzan, serta shalat yang baik dan benar.

Selain itu, ia menambahkan bahwa para santri juga perlu diberikan pemahaman tentang tata cara memandikan jenazah, mengingat usia mereka masih sangat mudah untuk menerima pembelajaran tersebut.

Ketua Panitia, Said Wali, menyerahkan Piagam Khotmil Qur’an kepada santri TPTA Al-Amin.

Acara Khotmil Qur’an juga diisi dengan tausiyah oleh Ustadz Purnomo, Ketua KUA Manokwari Barat.

Dalam tausiyahnya, ia menyampaikan bahwa Khotmil Qur’an menandakan bahwa para santri telah menamatkan bacaan Al-Qur’an.

“Dengan adanya Khotmil Qur’an ini, para orang tua santriwan dan santriwati patut berbahagia karena telah memiliki tabungan pahala melalui anak-anaknya,” tuturnya. (dra)


Komentar Anda

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.