KLIKPAPUA.COM, BINTUNI — Kabupaten Bintuni bertindak sebagai tuan rumah Pekan Daerah Kontak Tani dan Nelayan (Peda) ke IV yang akan helat tanggal 22- 27 Juli mendatang.
Ketua Panitia Lokal Pekan Daerah Kontak Tani dan Nelayan ke- IV se-Papua Barat, Frans Awak mengatakan, sebagai tuan rumah segala sesuai menyangkut iven besar itu akan disiapkan.
“Semakin mendesak, sehingga kita harus membenahi semuanya. Tetapi dari rapat tadi, kesiapan masing-masing seksi sudah 70 persen,” tutur Frans Awak.
Dia berharap semua OPD terkait dapat menyiapkan beberapa sentra-sentra dalam mendukung iven tersebut.
“Tadi juga telah di bahas tiga titik yang menjadi tempat kegiatan dan menginap para peserta dan tamu. Untuk para peserta tani dan nelayan ditempatkan di SP 1, IV dan SP V. Tamu VIP kita akan sewa penginapan penginapan di Kota Bintuni,sedangkan pusat kegiatan dilaksanakan di GSG dan lapangan,” kata Frans Awak.
Lewat ivent ini, ia berharap masyarakat dapat terhibur, karena ada hiburan rakyat (kesenian), pameran pembangunan, baik di bidang pertanian maupun lainnya.
“Kami siap menyambut peserta Peda se Papua Barat. Mari kita sama-sama menyukseskan iven besar ini,” ajaknya.
Sementara itu, Sekretaris Peda ke-IV di Teluk Bintuni, Rustam Agustianto mengapreasi panitia yang telah dibentuk oleh pemerintah daerah, karena begitu antusias dalam menyambut iven provinsi ini.
“Kami menyadari bahwa ada kendala di luar kemampuan kami, misalnya terkait cuaca yang sering berubah. Sehingga awalnya Peda akan dilaksanakan tanggal 14 Juli, namun untuk lebih mematangkan lagi dimundurkan ke tanggal 22 — 27 Juli 2019,” ujarnya.
“Kita juga ingin masyarakat Bintuni menyambut duta- duta tani dan nelayan. Ini merupakan kegiatan yang sunguh didambakan untuk mendukung serta mewujudkan apa yang telah dirasakan petani, nelayan dalam mensejahterakan perekonomian mereka,” tambahnya sembari berharap, kegiatan ini dibuka oleh Gubernur dan ditutup oleh Wakil Gubernur.
Editor : BUSTAM