MANSEL, KLIKPAPUA.COM–Bagi para pencaker yang hendak mendaftar CPNS ke SSCN, namun mengalami kesulitan, dapat meminta bantuan ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Manokwari Selatan.
Kepala Sub Bidang data dan Informasi BKPSDM Mansel, Yongki Raweyai, Selasa (19/3/2019) menegaskan, bahwa ada beberapa pencaker mengalami kesalahan input, namun kesalahannya dilimpahkan ke pihak BKPSDM.
Hal umum yang tidak boleh dianggap sepele oleh para pencaker, menurut Yongki adalah tempat tanggal lahir, tempat lahir, paling umum harus diperhatikan adalah berdasarkan kabupaten /kota tempat lahir. “SSCN hanya menyajikan data tempat lahir setingkat kabupaten, untuk daerah terpencil belum,” katanya.
Lebih lanjut mantan pegawai BKN Regional IX Jayapura menyebutkan, hingga saat ini jumlah pelamar yang sudah masuk ke sistem sebanyak 1402 pelamar.
Dalam proses pendaftaran SSCN ini ada lima tahap. Kesempatan terakhir untuk mengedit data adalah sampai pada tahap ke empat, selanjutnya para pelamar sebelum menekan tombol proses selesai pada tahap terakhir yakni tahap resume harus memastikan data sudah pasti, sebab setelah melalui tahap terakhir dan sudah menekan tombol proses selesai maka data sudah tidak bisa diperbaiki lagi.
Dimana tahap pertama SWA foto (foto selfi), kemudian tahap biodata pelamar, dilanjutkan dengan tahap daftar isian formasi dan data pendidikan. Selanjutnya tahap unggah dokumen dan terakhir resume.(st/bm)