KAIMANA,KLIKPAPUA.com- Bupati Kabupaten Kaimana, Freddy Thie didampingi istrinya Ny Ernawati Thie menghadiri Ibadah Perayaan Malam Paskah (Vigili Paskah) di Gereja Katolik Santa Monika Kampung Baru Kaimana pada Sabtu, (30/3/2024) malam.
Perayaan Misa Malam Paskah dipimpin oleh PR, Aloysius Du’a OSA, yang dihadiri oleh ratusan umat Paroki Santa Monika Kaimana.
Dalam kesempatan itu, mewakili Pemkab Kaimana, Bupati Mengucapkan Selamat Merayakan Pesta Paskah kepada seluruh umat Katolik Santa Monika Kaimana.
Menurutnya, Perayaan Paskah merupakan momen yang luar biasa, yang diawali dengan hari rabu abu dan berpuasa selama 40 hari, dilanjutkan dengan Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung dan Paskah.
“Sebagai umat yang percaya, Perayaan Paskah merupakan hari Kebangkitan Tuhan yang telah wafat demi menebus dosa umat manusia, Tuhan Yesus menjadi contoh yang patut diteladani dengan menjadi pelayan untuk melayani sesama,” kata bupati Freddy.
“Kita Umat Katolik di Kaimana dari segi kuantitas sangat sedikit, dari segi kualitas umat Katolik sangat luas biasa,” imbuhnya.
Ia berharap, kedepan adanya tokoh-tokoh Katolik yang mengambil bagian dalam pemerintahan maupun legislatif, dengan adanya lelang jabatan yang telah diikuti oleh 58 peserta, mereka bisa memperoleh hasil yang baik, agar bisa diberikan tanggungjawab sebagai Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Kaimana.
Terpisah itu, Pastor Paroki Santa Monika Kaimana, PR Aloysius Du’a OSA dalam sambutannya menyampaikan limpah terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kaimana, dan berdoa agar Bupati Kabupaten Kaimana, Bapak Freddy Thie selalu di jaga dan lindungi oleh Tuhan Yang Maha Esa dan menjadi berkat bagi seluruh masyarakat di Kaimana. (lau)