Sekda Nataniel Lepas Kontingen Pesparawi Papua Barat ke Jogjakarta

0

KOTA SORONG,KLIKPAPUA.com-Penyerahan pataka LPPD Papua Barat menandai pelepasan Kontingen yang akan mengikuti Pesparawi Nasional XIII di Jogjakarta.

“Kontingen Papua Barat harus mampu menunjukan pribadi dan karakter ketimuran kita yang bersahabat dan ramah, pandai menempatkan diri, disiplin, dan bersemangat dalam kebersamaan sebagai kontingen yang solid dan bersahaja. Karena sikap demikian yang akan mengharumkan nama tim dan nama daerah kita,” tutur Sekda Nataniel Mandacan saat membacakan sambutan Pj. Gubernur Papua Barat, Sabtu (11/6/2022).

Untuk para pendamping dan official, diharapkan agar terus memberikan motivasi dan semangat kepada para kontingen Papua Barat.”Ini sangat diperlukan sehingga mereka memiliki rasa percaya diri dan bersahaja,” harapnya.

Secara khusus, Nataniel Mandacan juga berharap, kedepannya Papua Barat bisa melahirkan pelatih-pelatih hebat dalam hal bernyanyi.

“Kita harus berpikir bagaimana kedepannya Papua Barat bisa menciptakan dan membentuk pelatih-pelatih handal dibidang tarik suara dan bernyanyi,” imbuhnya.

Hal senada disampaikan Walikota Sorong Lambert Jitmau mengatakan kedepannya Papua Barat harus mampu melahirkan figur dan calon-calon penerus Pesparawi yang luar biasa.

“Kalau bisa nanti kita jangan lagi mengontrak orang dari luar untuk menjadi pelatih. Tetapi kita juga harus mendidik anak-anak kita yang dirasa bisa untuk dilatih dan dibina hingga jadi pelatih yang handal,” harap Lambert Jitmau.

Sementara itu, Ketua Kontingen Pesparawi Nasional XIII Provinsi Papua Barat, Abia Ullu menjelaskan, dalam iven nasional ini, Papua Barat mengikuti 12 kategori mata lomba dengan jumlah 303 orang.

“Dengan perwakilan 7 Kabupaten Kota yakni Kota Sorong, Kabupaten Sorong, Sorong Selatan, Maybrat, Teluk Bintuni, Fakfak dan Kaimana kita mengikuti PSRP, PSW, Solo Remaja Puteri, Solo Remaja Putera, Vocal Group, PSA, Solo anak 7-9 tahun, Solo Anak 10-13 tahun, MGN, PSDC, PSP dan MPG,” terang Abia.

Nantinya saat berada di Jogjakarta, Kontingen Papua Barat juga akan kembali melakukan Training Center (TC) untuk mengukur kemampuan mereka sebelum berlaga di iven nasional itu.

“Keberangkatan kontingen lebih awal ke Jogjakarta karena akan melakukan TC kembali sebelum mengikuti lomba,” sebut Abia Ullu.

Kontingen Papua Barat pun bertekad akan memberikan yang terbaik demi mengulang kejayaan dan kesuksesan kembali seperti di ajang Pesparawi Nasional XII beberapa tahun lalu di Pontianak. Kala itu, Papua Barat berhasil menorehkan prestasi menjadi juara umum.(red)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.