Satlantas Polres Manokwari Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas ke Pelajar SMP

0
MANOKWARI,KLIKPAPUA.com—Berbagai upaya terus dilakukan Satlantas Polres Manokwari untuk meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas kepada siswa. Kali ini menyasar siswa SMP Negeri 3 dan SMP Yapis Manokwari.
Kapolres Manokwari AKBP Dadang Kurniawan Winjaya melalui Kasat Lantas Iptu Subhan Ohoimas, Kamis (4/11/2021) mengatakan, tujuan dilaksanakan sosialisasi kepada pelajar, agar mereka dapat memahami tata tertib lalu lintas. Dan saat masa pandemi ini, tetap selalu menerapkan protokol  kesehatan ketika
melaksanakan kegiatan Proses Belajar Mengajar (KBM) di sekolah. “Kami juga ingin  membangun  kedekatan antara Satlantas Polres Manokwari dengan pelajar, sehingga  membangun profil polantas yang humanis,” ujarnya.
Selain itu, diharapkan setiap pelajar di Manokwari dapat  menjadi agen perubahan dalam hal menciptakan perilaku tertib berlalu lintas di jalan raya dan agen pelaksana protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran  COVID-19 di Manokwari.
Dalam kegiatan Kamis Berbagi itu juga dibagikan kue, masker dan brosur tertib lalu lintas kepada pelajar. (red)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.