Polda PB Beri Dukungan Psikososial bagi Anak-Anak Terdampak COVID-19

0
Polda PB Beri Dukungan Psikososial bagi Anak-Anak Terdampak COVID-19
MANOKWARI, KLIKPAPUA. Com— Polda Papua Barat memberikan dukungan psikososial kepada anak-anak yang terdampak COVID-19  di Prafi Mulia,SP-1, Manokwari, Selasa (2/11/2021).
Sejumlah 70 anak yang terdampak COVID-19 menerima dukungan psikososial yang di lakukan oleh Polda Papua Barat.
Kegiatan pemberian psikologi sosial kepada anak-anak terdampak COVID-19 di lakukan secara serentak di seluruh jajaran Polda di Indonesia dan langsung di pimpin Kapolri melalui vicon.
Kegiatan yang di lakukan oleh Polda Papua Barat di pimpin Ps. Kabag Psikologi Biro SDM Polda Papua Barat Kompol Ary Krisdiantoro M.Psi.
Senada dengan hal tersebut, Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Adam Erwindi, S.IK.MH mengatakan Polda Papua barat berharap dengan terselenggaranya kegiatan ini anak-anak yang terdampak COVID-19 tidak lagi merasa sendirian dan mengembalikan kondisi mereka dari keterpurukan yang mereka alami.
“Selain memberikan psikososial, Polda Papua Barat juga memberikan bingkisan kepada anak-anak yang terdampak COVID-19,” ucap Kabid Humas. (bm)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.