Bupati Hermus Ancam Copot Kepala Sekolah Mabuk Miras

0
Kepala Sekolah Mabuk
Bupati Manokwari Hermus Indou. (Foto: dra)

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com— Bupati Manokwari Hermus Indou, mengancam akan memberhentikan dan mengganti kepala sekolah (Kepsek), yang ketahuan mengonsumsi minuman keras (Miras) di lingkungan sekolah.

Selain berdampak buruk terhadap kesehatan, hal tersebut juga tidak dibenarkan secara etika dan budi pekerti.

“Kalau ada kepala sekolah yang macam-macam, mabuk laporkan. Saat itu juga saya copot,” ujarnya belum lama ini.

Menurut Hermus, guru dan kepsek yang mabuk miras di sekolah tidak memberikan contoh yang baik pada siswa. Padahal, seharusnya pendidik memberikan contoh yang baik. Hal itu, terkait urusan masa depan bangsa.

“Apabila ada kepala sekolah yang mabuk, saya langsung berhentikan saat itu juga. Sekalipun dia pemilik hak ulayat di sekolah itu, saya tidak peduli. Kedapatan mabuk langsung diberhentikan,” tegasnya.

Menurut Bupati Hermus, lingkungan sekolah harus menjadi tempat di mana terjadi transfer nilai yang didalamnya terkandung moral dan akhlak oleh guru ke murid.

“Kepala sekolah harus bisa memimpin guru-gurunya dengan baik yang kemudian bisa menyelenggarakan proses belajar mengajar,” tandas mantan Ketua KNPI Papua Barat 2 periode ini.(dra)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.