Bentuk Kekebalan Tubuh, Polda Papua Barat dan 10 Polres Gelar “Serbuan Vaksinasi Massal”

0
MANOKWARI,KLIKPAPUA.com—Jelang HUT Bhayangkara ke-75, Polri serentak melaksanakan “Serbuan Vaksinasi Massal” yang digelar di seluruh Polda maupun Polres pada Sabtu (26/6/2021). “Pada hari ini kita melaksanakan Serbuan Vaksinasi Massal untuk 6.500 orang 10 Polres dan Polda Papua Barat,” ungkap Kapolda Papua Barat Irjen Pol Tornagogo Sihombing saat ditemui di sela-sela vicon bersama Presiden RI dan Kementerian Kesehatan di Mapolda Papua Barat.
Lebih lanjut Tornagogo menyampaikan, vaksinasi yang dilakukan saat ini merupakan rangkaian vaksinasi untuk Papua Barat, dimana tahap 1 mulai Januari- Maret dan tahap 2  April-Juni dan tahap 3-4 pada Juni hingga Desember. “Kita ketahui bersama sebagaimana perkembangan Covid-19 yang melanda Indonesia, khususnya di Papua Barat, yang mana saat ini yang sudah terkonfirmasi positif  Covid-19 sebanyak  512 orang  yang sudah dirawat di RSU Provinsi maupun RSUD,” ungkap Tornagogo.
Kapolda mengharapkan vaksinasi terus berlanjut, karena target untuk menyuntikkan vaksin masih berjumlah 793.000 orang. “Saya sudah perintahkan agar tenda yang berada di Polda Papua Barat, polres-polres akan tetap berdiri dalam rangka menunggu masyarakat, dan saya sudah perintahkan kepada Kapolres bersama juga dengan tenaga kesehatan, dari Kodam maupun di Pemda untuk terus melaksanakan vaksinasi  sampai terbentuk kekebalan imunitas,” pungkasnya.(aa)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.