Bupati Kasihiw Minta Manajemen Perusda BMM Aktifkan Kantor

0
Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw saat melakukan inspeksi mendadak ke kantor Perusda BBM di Kota Bintuni.

BINTUNI,KLIKPAPUA.COM – Manajemen Perusahaan Daerah (Perusda) Bintuni Maju Mandiri (BMM) diminta untuk segera menempati kantor dan sudah harus aktif memberikan pelayanan publik.

Sesuai siaran pers Humas dan Protokoler Setda Teluk Bintuni, Jumat (26/7/2019), instruksi ini disampaikan langsung oleh Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw saat melakukan inspeksi mendadak ke kantor  Perusda BBM di Kota Bintuni.

“Perusda cepat membenahi kantornya agar segera menempati. Saya instruksikan agar bulan Agustus 2019 kantor Perusda sudah harus aktif,” kata Bupati.

Menurut Kasihiw saat kedua pejabat direktur Perusda dilantik sudah ada tugas- tugas yang harus dilakukan sesuai tujuan dari pembentukan Peruahaan Daerah itu sendiri.

“Masih teringat jelas di ingatan kita bahwa, saat pelantikan kedua Direktur tersebut, saya ingatkan agar setelah pelantikan ini segera menyusun perangkat pendukung sesuai dengan kebutuhan, artinya, struktur yang minimalis namun kaya fungsi,” ujarnya.

Bupati menegaskan, Perusda harus melihat kebutuhan yang sangat vital di Bintuni seperti, listrik, menstabilkan kebutuhan pokok di distrik -distrik. Perusda juga menjadi payung dalam merangkul semua perusahaan lokal di Bintuni agar masuk dalam project – project stratgei nasionals eperti, LNG Tangguh, Train 3, Pabrik Petrokimia di Onar dan Genting Oil.

Bupati  mengingatkan kedua Direktur tersebut bahwa, kehadiran Perusda merupakan motor pengerak ekonomi daerah dengan tujuan meningkatkan PAD sehingga mampu membantu pemerintah daerah dalam mendorong pertumbuhan serta kemajuan pembangunan di daerah.

“Jadi selain sebagai sumber PAD, kehadiran Perusda juga bertujuan untuk mendorong dan mengerakan kegiatan perekonomian daerah guna memenuhi kebutuhan masyarakat,” ujar Bupati.

Bupati selalu mengatakan bahwa, pejabat yang sudah dilantik atau dipercayakan menduduki suatu jabatan, harus memiliki ide kreatif jangan selalu menungu petunjuk. Saat inspeksi, tidak terlihat kedua Direktur Perusda tersebut hanya beberapa orang staf saja. (at)

 

 


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.